Home » » Penyakit Jantung Sebagai Penyakit Degeneratif

Penyakit Jantung Sebagai Penyakit Degeneratif

Salah satu penyakit degeneratif yang menjadi perhatian banyak pihak pada saat ini adalah penyakit jantung. Seperti yang kita tahu bahwa semakin tahun semakin banyak saja orang yang menderita penyakit degeneratif. Penyakit degeneratif adalah sebuah keadaan dimana kondisi tubuh tidak mampu lagi bekerja secara maksimal, atau dengan kata lain mengalami degenerasi. Penyakit ini disebabkan oleh menurunnya kemampuan sel dan jaringan penyusun organ tubuh, sehingga kinerja organ - organ tubuh tidak lagi maksimal sehingga menyebabkan terganggunya fungsi - fungsi organ lainnya.

Penyakit yang seperti ini pada tahun - tahun belakangan telah menjadi salah satu momok yang sangat ditakuti oleh semua orang. Kenapa? Karena penyakit degeneratif bukanlah seperti penyakit lain yang disebabkan oleh virus ataupun kuman, penyakit degeneratif disebabkan oleh tubuh kita sendiri. Oleh karena itu semua orang pasti memiliki kemungkinan mengidap penyakit ini.

Istilah ini sering dipakai untuk penurunan kinerja organ jantung, baik yang disebabkan melemahnya fungsi jantung atau terjadi kelainan pada organ jantung pasien. Penyakit ini pada umumnya menyerang pada orang dengan umur lebih dari 50 tahun karena pada bilangan umur tersebut kinerja jantung sudah tidak lagi dapat bekerja secara optimal. Tetapi tidak menutup kemungkinan juga para penderita penyakit jantung adalah orang yang masih muda, karena tidak menutup kemungkinan seseorang mengalami kemunduran kinerja jantung pada usia muda.

Penyakit jantung pada dasarnya dapat kita cegah dengan cara yang mudah dan murah. Yaitu dengan cara melatih kemampuan jantung kita sejak dini. Cara melatih jantung yang mudah adalah dengan rajin berolahraga sejak dini. Dengan begitu kinerja jantung kita akan semakin baik dan dapat meminimalisir kemungkinan serangan jantung lebih dini.

Untuk itulah sebenarnya pola hidup sehat harus kita terapkan semenjak dini, karena sebenarnya pencegahan adalah lebih baik daripada mengobati. Dan lagi sebenarnya pada penyakit – penyakit degeneratif untuk masa sekarang ini masih belum ditemukan obatnya, hanya mungkin beberapa tindakan medis yang sifatnya mengatasi kelemahan fungsi organ yang mengalami degenerasi. Untuk itulah kenapa angka kematian penyakit jantung sampai saat ini masih mencapai 53,5 orang per 100 ribu penduduk Indonesia.

Penyakit jantung juga mungkin disebabkan oleh menyempitnya pembuluh darah. Penyempitan pembuluh darah ini memang bukan langsung dari penurunan fungsi kerja jantung akan tetapi memiliki hubungan langsung terhadap fungsi kerja jantung itu sendiri. Penyempitan pembuluh darah itu sendiri dapat disebabkan oleh banyak alasan, salah satunya adalah menumpuknya kandungan kolesterol dalam darah. Sehingga semakin lama jalan darah akan semakin menyempi dan menyempit yang akhirnya menyebabkan aliran darah tersumbat, atau yan lebih kita kenal sebagai serangan jantung / gagal jantung.

Dari berbagai macam ulasan yang telah dibahas maka hendaknya mulai saat ini mari kita sadari bahwa berbagai penyakit degeneratif sedang mengancam kita, maka sangatlah bijak apabila kita mulai menginstrospeksi diri apakah kita telah menjalani hari dengan hidup sehat sehingga nantinya kita tidak akan menyesal jika suatu saat kita sakit. Tetaplah hidup bahagia dan sehat selalu.

1 comments:

  1. Ayo cegah penyakit degenaratif dengan makan yang bergizi dan herbal bawang daya, daun afrika, temulawak dll. Terbukti herbal lebih murah dan hasilnya jauh lebih baik dr obat kimia. Hub kami chasiapro@gmail.com

    ReplyDelete

Featured